“Gagal” Menjadi Mahasiswa

toga1

Indonesia adalah sebuah bangsa dengan minat baca buku terendah di negara Asean. Minat baca buku masyarakat hanya 0,01 % dari total jumlah penduduknya,sangat jauh jika dibandingkan dengan Jepang  45 %  dan Singapura  55 %(kompas.com). Maka jangan heran jika kemampuan menulis mahasiswa Indonesia masih sangat rendah. Membaca ibarat bahan bakar bagi seorang penulis,tanpa membaca penulis akan minim wawasan dan informasi tanpa wawasan dan informasi bagaimana akan  menghasilkan sebuah karya tulis. Menulis merupakan momentum yang tepat bagi mahasiswa untuk menunjukkan eksistensi mereka di bidang keilmuan mereka masing masing, untuk disampaikan kepada masyarakat luas dalam tugas dan fungsi mereka sebagai masyarakat terdidik, Tak cukup sampai di situ, bagi mahasiswa, menulis hukumnya wajib ainsebagai terapi menuju tangga sukses.

Mahasiswa yang tidak dapat menghasilkan karya tulis berarti telah “gagal” menjadi seorang mahasiswa, jadi mahasiswa saja sudah “gagal”kokmasih menunut sukses ? .Jika seseorang sudah menyandang status mahasiswa maka kewajiban untuk menulis sudah didepan mata, menulis dalam bidang apa saja terlebih dalam bidang keahlian mereka,jika itu terlaksana betapa cetar membahannya dunia pendidikan Republik ini bukan tidak mungkin suatu saat akan tercapai “swasembada tenaga intelek dan professional” yang siap di impor ke berbagai negara. Selama ini kita selalu mengimpor “tenaga tenaga pengangguran” yang dengan sedikit sentuhan birokasi makadisulaplah mereka, berubah dari semula pengagguran menjadi embel-embelTKI tapinaasnyabeberapa dari mereka nasibnya berujung dengan tragis.Perlu solusi kongkrit untuk meminimalisir pengiriman pengangguran keluar  negeri dan menyediakan lapangan pekerjaan yang cukup serta layak sehingga tak perlu sampai menjadi  pembantu di negeri orang.

Mahasiswa sebagai agent of changesudah saatnya untuk bangun dari tidur panjangnya karenatergugah mendengar tangis dan derita bangsanya yang semakin terpuruk setiap harinya,mahasiswa sebagai kaum intelek harus selalu peka dan kritis dengan setiap perubahan yang muncul ditengahmasyarakat,mahasiswa mempunyai peranan yang sangat penting dalam menyumbangkan ide, ilmu, gagasan, pemikiran, aspirasi dan solusi untuk setiap masalah, tidak jarang masalah itu hadir karena ulah pemimpin kita sendiri yang mengeluarkan ‘kebijakan yang tidak bijak”,untuk itu fungsi mahasiswa sebagai menyalur aspirasi rakyat sangat di harapkan, sedemikian kompleksnya tugas dan peran serta mahasiswa dalam memberi sumbangsih dalam kemajuan bangsa, maka sudah saatnyamahasiswa peduli dengan nasib bangsanya sebagai wujud rasa cinta pada tanah air..

Menulis memang tidak menjamin mahasiswa untuk sukses tetapikesuksesan menuntut mahasiswa untuk selalu menulis. Mungkin dengan tulisan kita tidak dapat merubah apapun,tetapi perubahan akan tampak saat kita mulai menulis. Selain sebagai hobi,kini telah banyak orang menjadikan menulis sebagai profesi karena keuntungan materil terlebih lagi kepuasan batin yang di rasakan ketika dapat menyelesai sebuah tulisan. Tidak kurang kurangnya kompetisi menulis diadakan, akan tetapi peminatnya masih sedikit karena sebagian orang mengaggap menulis itu sulit,mereka menganggap hanya orangberbakatlah yang bisa menulis dan tidak ada kesempatan bagi yang tak mempunyai bakat untuk menulis, tanpa kemauan,kerja keras, belajar, dan berlatih,makamenulis akan selalu menjadi momok tersendiri. Padahal tidak ada seorang bayi pun didunia ini yang dilahirkan denganbakat menulis kecuali bagi mereka yang mempunyai niat untuk terus belajar dan berlatih.karena memang merekasadar bahwa bakat tidak pernah turunkan dari langit.

Bagaimanapun seorang mahasiswa sebagai kaum intelektual yang sejak awal telah di takdirkan untuk menulis harus mampu memberdayakan ilmu yang telah diperolehnya di kampus. Kini semakin mudahdengan kehadiran banyaknya media yang sekarang memberikan peluang besar bagi mahasiswa untuk menyalurkan hasrat menulisnya.Terimalah takdirmu sebagai pelopor generasi penerus, dan agent of change. Dan persiapkan dirimu  untuk  go public !